Membaca doa sebelum tidur merupakan ibadah sunnah yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW untuk mendapatkan syafaat dari Allah SWT di dunia dan akhirat kelak.
Membaca doa sebelum tidur selain mendapat pahala juga akan terhindar dari mimpi buruk dan akan mendapatkan perlindungan dari Allah SWT.
Doa Sebelum Tidur
بِسْمِكَ اللّهُمَّ اَحْيَا وَ بِسْمِكَ اَمُوْتُ
Bacaan latin: "Bismika allahumma ahyaa wa bismika amuut."
Artinya: "Dengan namaMu ya Allah, aku hidup dan aku mati."
Doa Bangun Tidur
Setelah bangun dari tidur Rasulullah SAW juga menganjurkan kita membaca doa sebagai wujud syukur kita kepada Allah SWT karena kita masih diberikan umur dan kesehatan untuk melanjutkan hidup.
Berikut doannya
اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِى أَحْيَانَا بَعْدَمَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُورُ
Bacaan latin: “Alhamdulillahil ladzi ahyana ba’da ma amatana wailaihin nusyur.”
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang menghidupkan kami kembali setelah mematikan kami, dan kepada Allah kami dibangkitkan."
Amalan menjelang tidur Agar mendapat Syafaat Haji dan Umrah Sebagaimana Anjuran Rasulullah SAW
Dalam sebuah sebuah riwayat Rasulullah SAW pernah berkata kepada Aisyah RA, "Janganlah engkau tidur sebelum mengerjakan empat hal. Pertama, mengkhatamkan al-Qur’an. Kedua, menjadikan para nabi sebagai pemberi syafaat bagimu. Ketiga, meminta ridha dari semua kaum muslimin. Keempat, melaksanakan haji dan umrah."
Mendengar perkataan tersebut Aisyah pun bertanya kepada Rasulullah SAW, "bagai mana caranya saya bisa melakukan keempat hal tersebut?" Maka Rasulullah SAWpun menjawab "Apabila engkau membaca Surat al-Ikhlas tiga kali, maka seakan-akan engkau telah mengkhatamkan Al-Qur’an. Apabila engkau bershalawat kepadaku dan kepada semua nabi-nabi maka engkau sama dengan menjadikan kami sebagai pemberi syafaatmu. Apabila engkau beristighfar untuk kaum Muslimin, maka engkau telah menjadikan mereka ridha kepadamu. Dan terakhir, apabila engkau membaca tasbih seolah engkau telah melaksanakan haji dan umrah."
Berikut Amalannya
قُلْ هُوَ اْللهُ أَحَدٌ، اَللهُ اْلصَّمَدُ، لَمْ يَلِدْ وَلَمْ يٌوْلَدْ، وَلَمْ يَكُنْ لَهُ كُفُوًا أَحَدٌ ×٣
Bacaan Latin: "Qul Huwallahu Ahad. Allahush shomad. Lam yalid walam yuulad. Walam yakul lahuu kufuwan Ahad".
Artinya: "Katakanlah (wahai Muhammad): “Dialah Allah Yang Maha Esa. Allah Dzat yang menjadi tumpuan segala permohonan. Ia tidak beranak dan tidak pula diperanakkan. Dan tidak ada siapa pun yang sebanding dengan-Nya" (QS Al-Ikhlas) (3x).
Kedua
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى جَمِيْعِ الْأَنْبِيَاءِ وَالْمُرْسَلِيْنَ ×٣
Bacaanlatin: "Allahumma Shalli'ala sayyidina muhammad wa 'ala jami'il anbiya'i wal mursalin".
"Ya Allah, limpahkan rahmat kepada junjungan kami Baginda Muhammad, semua nabi dan rasul" (3x).
Ketiga
اَللَّهُمَّ اغْفِرْلِىْ وَلِوَالِدَيَّ وَلِجَمِيْعِ الْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ
Bacaan latin:"Allahumma'firli waliwaalidayya waljami'il muslimina walmuslimat walmukminina walmukminat".
Artinya: "Ya Allah, ampunilah aku dan kedua orang tuaku, semua kaum muslim laki-laki dan perempuan, dan semua kaum mukmin laki-laki dan perempuan".
Keempat
سُبْحَانَ اللهِ وَالْحَمْدُ للهِ وَلَا اِلَهَ اِلَّا اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ وَلَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ ×٧
Bacaan latin: "Subhanallah walhamdulillah wa la-ilaaha illallah wallahu akbar, wala haula wala quwwata illa billahil ‘aliyil adzîm".

